Lompat ke Konten Lompat ke Sidebar Lompat ke Footer

Resep Beef Teriyaki Lada Hitam Ala Rumahan

Resep Beef Teriyaki Lada Hitam Ala Rumahan

Beef Teriyaki Lada Hitam-chocoopandan.com

 Saus teriyaki merupakan salah satu saus khas dari Jepang. Saus ini cukup digemari karena memiliki cita rasa yang nikmat dan cocok dengan lidah masyarakat kita. Teriyaki merupakan teknik masak ala jepang dengan cara merendam bahan makanan dengan saus sebelum nantinya dimasak.

Saus teriyaki dapat dipadukan dengan berbagai macam bahan makanan seperti, daging ayam, sapi, sosis, sayuran, dan lain-lain. Di restoran Jepang, biasanya hidangan teriyaki disajikan bersama sushi, rice bowl, maupun bento.

Nah, kita bisa membuat sendiri beef teriyaki ala restoran di rumah. Karena untuk memuatnya bisa dibilang cukup mudah. Berikut resep membuat beef teriyaki lada hitam ala rumahan :


Bahan yang Diperlukan :

Bahan utama :

  • 1 buah paprika merah, potong sesuai selera
  • 1 buah paprika kuning, potong sesuai selera
  • 500 gram daging sapi tanpa lemak, potong memanjang sesuai selera
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • 1 sdm margarin

Bahan untuk saus rendaman :

  • 6 sdm kecap asin
  • 3 sdm saus tiram
  • 6 sdm kecap manis
  • 3 cm jahe, parut halus
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 2 siung bawang merah, haluskan
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt lada hitam
  • 2 sdm madu

baca juga : resep gulai kambing menu istimewa untuk keluarga

Cara Membuat Beef Teriyaki Lada Hitam :

  1. Campur jahe, bawang putih, bawang merah, kecap asin, kecap manis, lada hitam, saus tiram, madu, dan minyak wijen. Aduk semua bahan hingga tercampur rata.
  2. Lumuri daging yang telah dibersihkan dan dipotong kecil dengan bumbu yang telah dicampur rata. Diamkan hingga bumbu meresap kurang lebih selama 10 menit.
  3. Tumis bawang bombay dan paprika menggunakan margarin. Tumis hingga harum.
  4. Masukkan daging yang telah dicampur dengan bumbu. Aduk-aduk hingga merata.
  5. Masak daging dengan api kecil hingga matang dan bumbu meresap dengan baik.
  6. Angkat beef teriyaki yang telah matang dan sajikan.
  7. Beef teriyaki lada hitam siap dinikmati.