Resep Soto Sayap dan Ceker Ayam
Resep Soto Sayap dan Ceker Ayam
Soto. Salah satu makanan yang cukup digemari banyak orang. Menu makanan ini cocok dijadikan sarapan ataupun santap siang. Soto akan lebih nikmat jika disajikan dengan nasi hangat, sambal, dan gorengan.
Bagi kalian yang ingin makan soto dengan isian yang berbeda, cobalah resep yang satu ini. Resep soto sayap dan ceker ayam. Soto ini menggunakan bagian sayap dan ceker ayam sebagai pengganti daging ayam yang kemudian dipadukan dengan bumbu dan rempah-rempah yang akan membuat kalian tambah nafsu makan. Yuk simak resepnya berikut ini :
Bahan :
Bahan soto :
- 1/2 kg sayap ayam
- 1/2 kg ceker ayam
- 1/2 liter air (untuk merebus sayap dan ceker)
- 1/2 liter air (untuk kuah soto)
- 2 batang serai, geprek
- 4 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas, geprek
- 1/4 sdt lada bubuk
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus :
- 10 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 2 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 4 butir kemiri
Bahan sambal :
- 1 ons cabai rawit
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula
Bahan pelengkap :
- Nasi putih secukupnya
- 100 gram tauge, rebus
- Daun seledri cekupnya
- Bawang goreng secukupnnya
- 1/2 buah jeruk nipis
Cara membuat :
Cara membuat soto :
- Didihkan air kemudian rebus sayap dan ceker hingga empuk lalu buang airnya dan tiriskan
- Haluskan bumbu halus kemudian tumis hingga harum.
- Kemudian masukkan serai, daun jeruk, dan merica bubuk. Aduk-aduk sebentar.
- Masukkan sayap dan ceker lalu aduk hingga bumbu merata.
- Kemudian tambahkan air, garam, gula, dan kaldu bubuk lalu aduk hingga merata. Jangan lupa koreksi rasa.
- Kecilkan api. Masak hingga bumbu meresap kurang lebih 15 menit.
- Setelah matang matikan api.
Cara membuat sambal soto :
- Rebus cabai rawit hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Goreng bawang putih dan kemiri hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Masukkan ke dalam blender cabai rawit, bawang putih, dan kemiri.
- Tambahkan garam, gula pasir dan sedikit air sisa rebusan cabai.
- Blender hingga halus.
Cara Penyajian :
- Siapkan mangkok. Beri nasi putih secukupnya.
- Tambahkan tauge, ceker dan sayap ayam, daun seledri.
- Siram dengan kuah soto.
- Taburi bawang goreng di atasnya dan beri perasan jeruk nipis.
- Sajikan dengan sambal.
- Soto ceker dan sayap ayam siap dinikmati.