Kumpulan Resep Aneka Dadar Gulung Enak Super Lembut
Kumpulan Resep Aneka Dadar Gulung Enak Super Lembut
Chocoopandan | Kumpulan Resep Aneka Dadar Gulung Enak Super Lembut - Kue dadar gulung termasuk salah satu jajanan pasar khas Indonesia yang masih disukai banyak orang sampai saat ini. Perpaduan gurihnya kelapa dan manisnya gula jawa membuat dadar gulung terasa nikmat. Dadar gulung mudah ditemui di pasar tradisional. Jajanan ini dapat digolongkan sebagai panekuk yang diisi dengan parutan kelapa yang dimasak dengan gula merah. Isian parutan kelapa ini disebut dengan unti kelapa.
Dadar Gulung identik dengan warna hijau. Hal itu karena diberi warna daun suji. Namun seiring berkembangnya jaman, sekarang ini dadar gulung pun banyak divariasikan, variasi isiannya maupun variasi kulitnya. Cara pembuatannya pun cukup mudah dan bisa dipraktikkan di rumah. Berikut resep membuat dadar gulung yang super lembut dan lezat :
1. Dadar Gulung Original
Bahan :
- Bahan isi dadar gulung :
- 150 ml santan
- 100 gram kelapa parut
- 50 gram gula merah
- 30 gram gula pasir
- Garam secukupnya
- Bahan kulit dadar gulung :
- 6 sdm terigu
- 1 sdm gula pasir
- 1 butir telur
- 300 ml santan
- Pasta pandan
- Garam secukupnya
Cara Membuat :
- Pertama kita buat isiannya terlebih dahulu. Campurkan santan, gula merah, gula pasir, dan garam. Masak hingga gula meleleh.
- Setelah gula meleleh masukkan kelapa parut. Aduk hingga merata. Masak hingga kelapa mengering. Setelah matang, angkat, dan sisihkan.
- Untuk membuat kulit dadar gulung, campurkan semua bahan untuk membuat kulit dadar gulung. Aduk hingga merata.
- Kemudian panaskan teflon, kemudian oleskan minyak goreng. Kemudian buat kulit dengan cara mendadarnya di atas teflon. Tuang dengan gerakan memutar. Masak hingga kulit berubah warna dan bisa lepas dari teflon. Lakukan hingga adonan kulit habis.
- Langkah terakhir tinggal isi kulit dengan isian yang telah dibuat tadi, kemudian gulung.
- Dadar gulung siap dinikmati.
baca juga : cara membuat martabak teflon dengan takaran sendok
2. Dadar Gulung Coklat Pisang
Bahan :
- Bahan kulit :
- 2 butir telur
- 3 sdm gula pasir
- 200 gram tepung terigu
- 2 sdm coklat bubuk
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1 sdm santan kara
- 350 ml air
- 100 ml susu cair
- 2 sdm margarin leleh
- Garam secukupnya
- Bahan isian :
- Pisang raja
- Meses
- Keju parut
- Margarin
Cara Membuat :
- Kupas pisang lalu masak dengan margarin hingga kecokelatan. Kemudian potong sesuai selera.
- Untuk membuat kulit dadar gulung, campurkan semua bahan kulit dengan mixer atau diaduk secara manual. Aduk hingga semua bahan tercampur rata. Pindahkan ke wadah yang lain sambil disaring.
- Panaskan teflon dengan api kecil. Olesi teflon dengan minyak goreng atau margarin menggunakan tisu.
- Tuang adonan dan goyangkan teflon hingga rata di permukaan teflon. Masak hingga matang
- Angkat adonan letakkan di piring. Apabila adonan sudah matang maka akan jatuh dengan sendirinya. Lakukan hingga semua adonan habis.
- Letakkan bagian yang halus di atas. Kemudian isi dengan pisang dan meses. Setelah itu lipat dan gulung layaknya dadar gulung. Lakukan hingga kulit habis.
- Sajikan dengan parutan keju di atasnya.
- Dadar gulung coklat pisang siap dinikmati.
3. Dadar Gulung Mocca
Bahan ;
- Bahan Kulit :
- 200 gram tepung terigu
- 450 ml santan encer
- 3 sdm gula pasir
- 1 sdt pewarna makanan rasa mocca
- 1 sdm minyak sayur
- Garam secukupnya
- Bahan Isian ;
- 1/2 buah kelapa, parut
- 10 sdm gula pasir
- 1/2 batang kayu manis
- 100 ml air
- 2 lembar daun pandan
- Garam secukupnya
Cara Membuat :
- Pertama kita buat isiannya terlebih dahulu. Campurkan santan, gula pasir, dan garam. aduk -aduk. Lalu masukkan daun pandan dan kayu manis. Masak hingga gula meleleh.
- Setelah gula meleleh masukkan kelapa parut. Aduk hingga merata. Masak dengan api kecil hingga kelapa agak mengering. Setelah matang, angkat, dan sisihkan.
- Untuk membuat kulitnya, siapkan wadah, tuang campuran santan, gula pasir, garam, dan minyak sayur. Aduk merata hingga gula larut.
- Tuang santan ke dalam tepung terigu sambil diaduk-aduk sampai tidak ada gumpalan, masukkan perasa mocca aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata. Pindahkan ke wadah yang lain sambil disaring.
- Oleskan teflon dengan minyak tipis-tipis hingga panas lalu tuang adonan 1 centong sayur sambil diputar-putar sampai adonan merata pada teflon.
- Tunggu adonan hingga mengering dan matang. Kemudian angkat. Lakukan hingga adonan habis.
- Letakkan bagian yang halus di atas. Kemudian isi dengan bahan unti. Setelah itu lipat dan gulung layaknya dadar gulung. Lakukan hingga kulit habis. Sajikan.
- Dadar gulung mocca siap dinikmati.
4. Dadar Gulung Coklat dengan Vla Coklat
Bahan :
- Bahan kulit :
- 1 butir telur
- 1 sdm gula pasir
- 12 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung tapioka
- 2 sdm bubuk coklat
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt ekstrak vanila
- 350 ml air
- 1,5 sdm margarin leleh
- Bahan vla coklat :
- 2 butir kuning telur
- 70 gram gula pasir
- 2 sdm tepung maizena
- 2 sdm bubuk coklat
- 1/4 sdt garam
- 400 ml suus full krim
- 100 gram DCC
- 20 gram mentega
- 1/2 sdt ekstrak vanila
Cara membuat :
- Pertama kita buat isiannya terlebih dahulu. Dalam wadah kocok telur, gula, dan garam hingga larut. Masukkan maizena dan bubuk coklat, aduk sebentar.
- Hangatkan susu di panci tapi jangan sampai mendidih.
- Masukkan adonan ke dalam susu secara bertahap sambil diaduk-aduk hingga merata. Masak hingga mengental.
- Matikan api dan angkat panci. Langsung masukkan DCC dan aduk kembali.
- Masukkan mentega dan ekstrak vanila kemudian aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Taruh dalam wadah dan tutup dengan plastik wrap. Biarkan sampai dingin.
- Untuk membuat kulitnya, dalam wadah lain kocok telur dan gula hingga larut.
- Masukkan semua tepung, bubuk coklat, garam, dan ekstrak vanila lalu aduk hingga merata. Pindahkan ke wadah lain sambil disaring.
- Masukkan margarin dan aduk hingga merata. Diamkan adonan selama 15 menit.
- Panaskan teflon lalu oleskan margarin tipis-tipis saja. Tuang adonan sebanyak 1 centong sayur. Masak hingga adonan matang. Lakukan hingga adonan habis.
- Letakkan bagian yang halus di atas. Kemudian isi dengan vla. Setelah itu lipat dan gulung layaknya dadar gulung. Lakukan hingga kulit habis. Sajikan.
- Dadar gulung coklat dengan vla coklat siap dinikmati.
5. Dadar Gulung Polkadot
Bahan :
- Bahan kulit :
- 200 gram tepung terigu serbaguna
- 40 gram tepung sagu/tapioka
- 1 butir telur, kocok lepas
- 450 ml susu cair UHT/ santan
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt gula
- 1 sdm minyak goreng
- Pewarna makanan merah secukupnya
- Bahan isian unti kelapa :
- 200 gram kelapa parut setengah tua
- 70 gram gula merah
- 1 sdm gula pasir
- 100 ml air
- 1 lembar daun pandan
- 1/2 sdt vanili
Cara Membuat :
- Pertama kita buat isiannya dulu. Masak air, gula merah, gula pasir, dan daun pandan dengan api kecil sampai mendidih.
- Masukkan kelapa parut dan vanili, aduk hingga semua bahan tercampur rata. Masak hingga air menyusut. Angkat dan pindahkan ke wadah. Tunggu hingga dingin.
- Untuk membuat kulitnya, campurkan semua bahan kulit kecuali pewarna makanan. Aduk hingga merata. Pindahkan ke wadah lain sambil disaring.
- Ambil sedikit adonan dan biarkan tetap putih tanpa warna. Sisanya beri pewarna makanan lalu aduk hingga merata.
- Panaskan teflon lalu oleskan margarin tipis-tipis saja. Setelah panas, dengan menggunakan sendok setetes demi setetes ke seluruh permukaan teflon. Kemudian siram adonan sebanyak satu centong sayur ke atas motif polkadot putih yang dibuat tadi. Tunggu hingga adonan matang.
- Ambil selembar kulit, beri isian unti kelapa sebanyak 1 sdm lalu lipat dan gulung layaknya dadar gulung. Lakukan sampai selesai.
- Dadar gulung polkadot siap dinikmati.
6. Dadar Gulung Ubi Ungu
Bahan :
- Bahan kulit :
- 150 gram tepung terigu
- 75 gram ubi ungu kukus
- 1 butir telur
- 1 sdm margairin cair
- 350 ml santan sedang
- 1/2 sdt garam
- Bahan unti kelapa :
- 1/2 buah kelapa setengah tua parut
- 100 gram gula merah
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sdt garam
- 75 ml air
Cara Membuat :
- Pertama kita membuat isiannya dulu. Didihkan gula merah dengan air hingga larut.
- Masukkan kelapa parut, daun pandan, dan garam. Masak hingga meresap sambil diaduk-aduk. Matang, angkat lalu sisikan.
- Untuk membuat kulitnya, blender ubi ungu bersama santan hingga halus.
- Tuang ke wadah. Campurkan dengan bahan yang lainnya. Aduk hingga semua bahan tercampur rata. Pindahkan ke wadah sambil disaring.
- Panaskan teflon lalu oleskan margarin tipis-tipis saja. Tuang adonan sebanyak 1 centong sayur. Masak hingga adonan matang. Lakukan hingga adonan habis.
- Ambil selembar kulit, beri isian unti kelapa sebanyak 1 sdm lalu lipat dan gulung layaknya dadar gulung. Lakukan sampai selesai.
- Dadar gulung ubi ungu siap dinikmati.