Lompat ke Konten Lompat ke Sidebar Lompat ke Footer

5 Langkah Awal Menurunkan Berat Badan

 5 Langkah Awal Menurunkan Berat Badan

5 Langkah Awal Menurunkan Berat Badan-chocoopandan.com


Chocoopandan 5 Langkah Awal Menurunkan Berat Badan - Memiliki tubuh ramping dengan berat badan yang ideal menjadi impian banyak orang. Untuk mendapatkan berat badan yang ideal banyak orang yang memilih metode diet. Dan banyak orang juga yang beranggapan bahwa diet adalah pola makan dengan mengurangi porsi makan dan jenis makanannya. Padahal menjalani diet lebih dari pada itu. 

Sejatinya menurunkan berat badan harus dimulai dengan diet sehat seperti mengatur asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Dimana, selain dapat menurunkan berat badan makanan yang bergizi akan membuat tubuh terhindar dari berbagai risiko penyakit. Selain itu hal yang harus dilakukan adalah memperbaiki kualitas makan dan aktivitas harian kita. 

Diet yang baik harus ada persiapan agar diet yang dijalankan berhasil. Nah, sebelum memulai diet simaklah ulasan di bawah ini. Berikut 5 langkah awal untuk memulai diet menurunkan berat badan :

1.    Target yang realistis dan spesifik

Sebelum menentukan target lakukan pengukuran dan pencatatan awal status kondisi tubuh. Seperti berat badan, lingkar pinggang, lingkar paha dan seterusnya. Hal ini berguna untuk menilai perubahan yang didapatkan dalam menjalankan  program diet. Setelah itu barulah kita menentukan target. Secara teori setiap orang dapat menurunkan 4,5 kg setiap minggu bahkan banyak orang yang melakukan diet ekstrim untuk menurunkan berat badan lebih dari itu. Namun, idealnya rata-rata penurunan berat badan adalah 0,5 – 1 kg per minggu. Maka dari itu buatlah target yang realistis agar diet mudah untuk dijalankan.


2.    Cari tahu konsumsi normal dalam sehari

Sebelum memulai diet hitung  kebutuhan kalori harianmu sesuai dengan tinggi, berat badan, jenis kelamin, usia serta aktivitas harianmu. Pastikan komposisi makananmu sudah baik. Ubah komposisi makanan yang tinggi protein, dan tinggi serat. Lalu buatlah pola makan yang bergizi. Maka langkah selanjutnya adalah mengurangi porsi makan secara bertahap. Ingat diet yang baik adalah yang dilakukan secara bertahap dan seimbang.


baca juga : hindari 9 makanan ini jika ingin kurus


3.    Pilih jenis olahraga yang sesuai dengan tubuh

Setelah mengatur komposisi dan pola makan yang baik maka kita harus memikirkan aktivitas fisik yang dapat membantu program diet kita. Pilihlah jenis olahraga yang sesuai dengan kemampuan tubuh kita. Yang dapat kita lakukan dengan senang dan nyaman. Berolahraga secara rutin dan teratur dapat menurunkan berat badan, membentuk tubuh yang ideal, dan mengoptimalkan metabolisme tubuh. Perhatikan juga waktu yang baik dalam berolahraga.


4.    Perbaiki pola tidur

Kualitas tidur memiliki pengaruh yang signifikan terhadap komposisi tubuh dan faktor lain yang mempengaruhi keseimbangan energi. Tidur yang berkualitas penting untuk kesehatan fisik dan mental juga meningkatkan produktivitas dan kualitas hidup. Orang dewasa berusia 18-64 tahun disarankan untuk tidur selama 7-9 jam setiap malamnya. Untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik dapat dilakukan dengan tidak tidur siang terlalu lama. Maksimal waktu untuk tidur siang adalah 30 menit. Kemudian kurangi konsumsi stimulan seperti kafein dan nikotin saat mendekati waktu tidur. Mandi air hangat, membaca buku, atau peregangan sebelum tidur. Pastikan lingkungan atau pencahayaan tidur nyaman. 

 

5. Cari tahu informasi tentang diet

Untuk mengetahui informasi tentang diet yang sehat, tidak ada salahnya jika kalian mencari informasi seputar diet yang sehat. Banyak informasi tentang diet yang dapat kita peroleh melalui internet atau buku-buku. Meski kalian sangat ingin mendapatkan berat badan yang ideal, sebaiknya  pilih-pilih diet yang tidak membahayakan kesehatan kalian.  Atau untuk hasil yang terbaik konsultasilah dengan dokter ahli gizi untuk mendapatkan program diet yang sesuai kondisi fisikmu.